Renungan Harian 11 Juni 2024

Lalu berkatalah Daud kepada Natan: “Aku sudah berdosa kepada TUHAN.” Dan Natan berkata kepada Daud: “TUHAN telah menjauhkan dosamu itu: engkau tidak akan mati.

2 Samuel 12:13

Sebagai seorang raja yang berkuasa saat itu Daud memiliki kesempatan untuk memperlakukan semua orang dengan sekehendak hatinya. Tetapi ketika Natan menegur dan menyatakan dosa Daud, Daud sama sekali tidak marah dan tidak malu untuk mengakui kesalahannya. Daud dengan segera menyadari bahwa dia telah berdosa kepada Tuhan.

Tidak dapat dipungkiri bahwa reaksi manusia berdosa ketika kesalahannya ditegur adalah cenderung untuk marah, menyalahkan orang lain dan membela diri. Tidak demikian dengan Daud, Daud mengerti sekali bagaimana dia harus bersikap di hadapan Allah yang hidup. Marilah kita juga meneladani apa yang sudah Daud lakukan. Sebagai manusia kita tentu tidak dapat luput dari kesalahan dan dosa. Hal yang menjadi kecelakaan besar adalah ketika kita merasa diri selalu benar. Seseorang yang selalu merasa benar, tidak akan pernah bertumbuh dan juga tidak akan pernah merasa memerlukan penebus dalam hidupnya. Marilah kita dengan segala kerendahan hati menyadari akan segala kesalahan kita, bertobat dan berkomitmen untuk hidup dengan lebih baik lagi di hadapan Tuhan.

-kri-